Pleno Tengah Tahun 2024
Setelah enam bulan kepengurusan, akhirnya KMKI Jerman kembali mengadakan Rapat Pleno Tengah Tahun yang kali ini berlangsung di München. Acara ini menghadirkan suasana yang penuh semangat dengan kehadiran semua perwakilan KMKI Regio.
Rapat PTT ini menjadi kesempatan bagi setiap KMKI regio dan pusat untuk memberikan laporan mengenai kegiatan mereka selama enam bulan terakhir. Yang membuat rapat kali ini istimewa adalah kehadiran tim Adhoc yang akan membahas cara agar Orientasi-3 KMKI tetap relevan tanpa mengubah fondasi utamanya.
Para peserta juga dapat menikmati berbagai permainan seru, termasuk beberapa games yang melibatkan Herr Feldmann dari KAAD. Tak lupa juga, para peserta disuguhkan mie ayam jamur khas Indonesia dan pangsit lezat yang disiapkan oleh tim konsumsi KMKI München, yang membuat kebersamaan antar anggota menjadi lebih dekat.