Berlin Articles

Posts, News, and Articles from the Berlin Region

Seminar Berlin

Blog Single

Halo semuanya, nah sekarang udah bulan April nih, udah waktunya buat SemBer. Apasih itu SemBer? Jadi Sember adalah singkatan dari Seminar Berlin, yang di dalam acara ini isinya seminar dan seru – seruan bareng, nah kepo kan ama keseruan kami, berikut adalah kegiatan – kegiatan kami.

Jadi hari pertama SemBer yaitu pada tanggal (07.04.2023) bertepatan pada hari Jumat Agung, kami semua peserta SemBer jalan menuju Tagungshaus Rittergut Menggunakan RE bersama – sama pada pukul 15.30 dari KMKI Berlin. Nah fun fact tahun ini pertama kali kami menggunakan kereta lagi setelah tahun kemarin – kemarinnya kami menggunakan bus untuk SemBer. Sesampainya di tempat, kami pun menerima pembagian kamar dan langsung menyantap makan malam yang telah disiapkan oleh tim konsumsi SemBer. Setelah makan malam kita mendapat kata sambutan dari koordinator SemBer 2023 yaitu Malvin, dan Malvin juga memperkenalkan panitia – panitianya. Berhubung hari ini adalah Jumat Agung, kita juga gak lupa untuk Misa loh guys, jadi kita Misa dipimpin oleh Pater kita tercinta yaitu Pater Patris. Setelah Misa kami dibagi menjadi beberapa kelompok dan setelah itu acara hari ini selesai, ditutup dengan berbincang – bincang agar bonding dengan sesama anggota.

Hari kedua SemBer, kami dikumpulkan jam 7.00 untuk bermain games, lalu karena energi kami pastinya sudah terkuras, kami langsung saja menyantap sarapan pagi yang sudah disiapkan oleh tim konsumsi SemBer, dan tentunya juga kami tidak lupa untuk mandi setelah mengucurkan keringat setelah bermain game. Nah sekarang mulailah kita dengan acara Seminar 1 di SemBer ini yang dibawakan oleh Bapak Martinus Ariya Seta dengan tema „minority without inferiority“ Setelah Seminar 1 kamipun makan siang. Setelah makan siang , kita mengikuti sesi seminar lagi. Nah pastinya sudah belajar banyak di sesi seminar tadi, sekarang waktunya kita buat seru seruan, kita main games outdoor. Nah setelah capek, kita kembali menyantap makan malam yang tentunya enak dahsyat , lalu renungan malam dan sharing dan ditutup dengan sesi berbincang malam hari.

Hari ketiga SemBer, kami berkumpul di ruang makan jam 8.00 dan langsung menyantap sarapan, lalu

kami bermain game cari barang dari alkitab, dan setelah game kita kembali mendengarkan seminar

sesi 3 , disela – sela seminar kami juga tidak lupa untuk coffee break dan kembali melanjutkan

seminar lagi sampai kira – kira jam 13.30, lalu acara dilanjutkan dengan penyerahan kenang – kenangan kepada pemilik tagungshaus dan pembicara, lalu kami menyantap makan siang yang telah disiapkan oleh tim konsumsi. Setelah kita kenyang, kita main game yang tentunya juga seru banget nih, yaitu kita melakukan lip-sync battle antar kelompok. Nah terus kami istirahat dan nulis surat cinta (yang akhirnya nanti dibawa ke rumah). Nah setelah acara itu semua, sekarang kita akan merefleksikan diri dan menulis dosa – dosa kami di kertas secara pribadi, lalu kami melanjutkan acara dengan Ibadah Minggu Paskah, setelah itu kami menyalakan api unggun dan seru – seruan bareng di api unggun sambil barbeque, tidak lupa juga kami membakar kertas yang sudah kami tulis dengan dosa – dosa kami di api unggun. Haripun sudah larut malam dan sudah waktunya beristirahat, dan inilah kegiatan kami di hari ke – 3 SemBer.

Hari terakhir SemBer, tidak banyak yang kami lakukan, hanya bersedih karena akan berpisah. Kami bangun tidur, mandi, packing, sarapan dan dituutp dengan kata penutup oleh Malvin serta pembagian surat cinta, dan diakhiri dengan foto bersama, kamipun keluar dari Tagungshaus dan kembali bersama – sama menggunakan RE lagi ke daerah masing – masing.